Header Ads

Polisi Berhasil Tangkap Tiga Pelaku Penembakan Ustaz di Tangerang, Mengaku Dibayar Rp 50 Juta


Naha Wepesansan –
Pada 18 September lalu, telah terjadi penembakan terhadap seorang ustadz di Kelurahan Kunciran, Kecamatan Pinang, Kabupaten Tangerang.

Selang beberapa waktu, Tim Polda Metro Jaya berhasil menangkap tiga pelaku penembakan Ustaz Armand. Mereka ditangkap di kawasan hutan wilayah Bogor, Jawa Barat. Pelaku pembunuhan mengaku mendapatkan bayaran sebesar Rp 50 juta.

Diketahui bahwa ustadz Arman sebelumnya pernah cekcok dengan otak pembunuhan, yang kini telah ditetapkan sebagai tersangka dan ditangkap Tim Polda Metro Jaya.

Dikutip dari TV One News pada Senin 27 September 2021, kakak korban Rusli Bahyudi, mengatakan bahwa salah satu tersangka pernah cekcok dengan korban terkait masalah asmara dan dendam.

"Terkait masalah perselingkuhan istri Haji Matum, Muhaya, dengan Korban," begitu informasi yang didapat dari tim tvOnenews.com.

Muhaya merupakan salah satu pasien ustadz Arman. Selain dikenal sebagai ustadz, korban juga membuka praktek pengobatan spiritual selama 20 tahun terakhir.

"Waktu itu Haji Matum mau melaporkan korban ke Polsek Cipondoh perihal perselingkuhan dengan istrinya Muhaya tetapi dapat diselesaikan secara kekeluargaan," demikian informasi yang didapat.

Informasi yang sama juga diperoleh dari guru spiritual Almarhum, Ustad Khodirin yang berprofesi sama, yakni ahli pengobatan alternatif di Gempol.

“Otak pelaku pembunuhan menyiapkan mahar senilai Rp30.000.000. Namun, salah satu tersangka  mengajukan mahar lebih tinggi yaitu senilai Rp50.000.000,” demikian data yang diterima oleh tvonenews.com.

Pembayaran pertama dilakukan pada Sabtu, 4 September 2021 sebesar Rp30 juta dan Rp2 juta untuk biaya transportasi salah satu tersangka.

Pembayaran kedua dilakukan pada Selasa, 7 September 2021 senilai Rp20 juta dan Rp8 juta untuk biaya transportasi salah satu tersangka.

Ustaz Armand menjadi korban penembakan oleh orang tidak dikenal (OTK) pada Sabtu 18 September 2021, sekitar pukul 18.30 WIB di Kelurahan Kunciran, Kecamatan Pinang, Kabupaten Tangerang. Kemudian meninggal setelah dilarikan ke rumah sakit terdekat.***

Tidak ada komentar