Header Ads

Apakah Anime Dororo Season 2 akan Segera Rilis? Petualangan Hyakkimaru di Era Sengoku


Ummu Naha
Anime Dororo bercerita tentang Hyakkimaru, seorang anak yang dikorbankan ayahnya dengan menukar 48 bagian tubuh anaknya kepada setan demi kekuasaan dan kemakmuran wilayahnya.

Dororo merupakan seri anime shonen tahun 2019 dengan genre supranatural yang didasarkan pada manga dengan judul yang sama karya Osamu Tezuka.

Seri anime Dororo yang berjumlah 24 episode di season pertamanya, tayang sejak tanggal 7 Januari hingga 24 Juni 2019.

Meski berjudul Dororo, fokus utama serial anime ini bukanlah karakter bernama Dororo, melainkan Hyakkimaru.

Pemberian judul Dororo sendiri berasal dari kenangan masa kecil sang pengarang, Osamu Tezuka. Pada masa kecilnya dia sering mendengar teman-temannya salah mengucapkan kata dorobo yang artinya pencuri menjadi Dororo, dari situlah nama Dororo lahir.

Akan tetapi karakter pendukung bernama Dororo ini memberi nuansa ceria dan optimistis di sepanjang perjalanan Hyakkimaru.

Anime Dororo ini sempat diadaptasi ke movielive action pada 15 Maret 2007, dengan durasi lebih dari dua jam, dengan Selandia Baru sebagai lokasi syuting utamanya.

Namun terdapat perbedaan yang mencolok dengan versi manganya, dengan diubah demi kepentingan cerita.

Pada tahun 2004 dirilis sebuah game action-adventure berjudul “Blood Will Tell”, yang sepenuhnya terinspirasi dari karya Dororo. Akan tetapi sama halnya dengan versi live action, game ini mendapat sambutan kurang hangat.

Dibandingkan video game “Blood Will Tell”, video game Dororo milik Osamu Tezuka lebih bisa meyakinkan para pemainnya di akhir cerita.

Melihat fenomena tersebut, bisa diasumsikan anime Dororo Season 2 mungkin akan diperbaharui di tahun-tahun mendatang. Mengingat para fans dari anime ini sudah terbangun, bukan suatu yang mustahil jika suatu saat sekuel season ke dua akan kembali ditayangkan.

Jika Dororo season 2 rilis, mungkin akan menampilkan kembalinya Dororo yang sudah dewasa membangun desa dari awal.

Selanjutnya para penggemar akan sangat antusias melihat reuni antara Hyakkimaru dengan Dororo, dengan harapan bisa melihat akhir yang bahagia untuk mereka.

Semoga Dororo Season 2 segera rilis, agar para penggemarnya kembali menikmati petualangan baru Hyakkimaru dan Dororo di era Sengoku. ***

Tidak ada komentar